Jasa potong laser cutting di Bandung

1. apa itu laser cutting ?
Laser cutting merupakan proses pemotongan menggunakan sinar laser. Sinar laser yang digunakan merupakan sinar laser yang sangat di fokuskan hingga memiliki energi yang besar. Benda yang dilewati oleh sinar laser ini akan meleleh, terbakar, ataupun menguap tergantung penggunaan dan jenis bahan yang di gunakan

2. Cara kerja laser cutting.
Cara kerja dari laser cutting dapat di lihat pada gambar dibawah. gambar tersebut merupakan proses kerja laser cutting yang menggunakan gas CO2 ataupun nitrogen pada beberapa jenis. sinar laser memiliki diameter sekitar ¾ inchi ketika dikeluarkan dari resonator laser. laser yang keluar kemudian di belokkan dengan pembelok sinar laser yang terbuat dari cermin. laser di belokkan ke lensa fokus yang akan mengkonsentrasikan laser tersebut. laser yang telah di konsentrasikan kemudian keluar lewat nozzle bersamaan dengan gas yang telah di kompress yang kemudian keduanya akan memotong atau melubangi benda kerja
Gambar Cara Kerja Laser Cutting
Fungsi dari laser cutting ini mirip dengan drilling dan engraving yang melibatkan pembentukan lubang atau lekukan pada material yang di kerjakan. Laser cutting merupakan proses yang sangat akurat dan memiliki tingkat kontrol yang tinggi, membuatnya dapat memotong dengan hanya memakan material sampai dengan 0.1mm.

Bagi anda yang memerlukan jasa laser cutting di Bandung, bisa menghubungi PT Kawani dan PT Aransa. 


Komentar

Postingan Populer